Rekomendasi 10 Situs Lowongan Kerja Terbaik – Persaingan dalam mencari pekerjaan semakin ketat dan meningkat, apalagi bagi para fresh graduate. Cara yang paling mudah dilakukan adalah mencari lowongan pekerjaan di internet.
Nah, bagi Kamu yang sedang bingung mencari pekerjaan cobalah mengunjungi
Table of Contents
10 rekomendasi situs lowongan kerja terbaik dan terpercaya:
1. Jobstreet.com
Jobstreet merupakan salah satu situs lowongan pekerjaan yang berdiri sejak tahun 1997. Sebagai situs ternama dan populer di Asia, situs ini memberikan kemudahan untuk mendapatkan pekerjaan. Kamu cukup menuliskan jenis pekerjaan yang diminati dan latar belakang yang sesuai dengan pendidikanmu.
Sistem akan merekomendasikan beberapa lowongan pekerjaan sesuai dengan kriteria yang kamu butuhkan. Jobstreet juga memiliki fitur company reviews yang membantumu untuk menelusuri perusahaan lebih jauh.
Baca juga: Contoh Surat Kerterangan Kerja yang Baik
2. Linkedin
Situs yang satu ini merupakan wadah para pencari kerja dari seluruh dunia. Kelebihan situs ini adalah adanya fitur membangun profil secara lebih profesional sehingga memungkinkan kamu untuk direkrut oleh perusahaan lain. Di situs ini juga terdapat fitur rekomendasi dari kolega atau teman yang dapat menambah nilai plus pada profil calon pelamar kerja.
3. Glints
Glints adalah situs untuk mencari kerja yang berasal dari Singapura. Tampilan situs ini sangat cocok bagi kaum milenial. Kamu tidak hanya berkesempatan mendapatkan pekerjaan di situs ini, tetapi juga berpeluang mendapatkan info magang di perusahaan ternama di Indonesia.
Situs ini juga menyediakan pelatihan bagi para anggotanya sehingga kamu dapat mengembangkan skill sebelum terjun langsung ke dunia kerja. Ada 4 kategori pekerjaan yang dapat dilamar di situs ini, di antaranya part-time, full-time, freelance hingga kerja-remote.
Baca Juga: Berapa UMR Jakarta Terbaru?
4. Kalibrr
Situs Kalibrr merupakan situs asal Filipina yang dikembangkan sejak tahun 2016. Keistimewaan situs ini adalah ada fitur test soft skill online yang dapat dipakai pencari kerja untuk melewati tahap tes rektrutmen. Beberapa pekerjaan yang ditawarkan oleh situs ini lebih fokus di bidang teknologi.
5. Karir.com
Situs pencari kerja yang satu ini merupakan salah satu situs lowongan pekerjaan buatan anak bangsa. Situs ini memiliki fitur pencarian lowongan yang cukup mudah dan efektif dikelola oleh pengguna.
Karir.com banyak menawarkan pekerjaan dari kategori pekerjaan yang populer seperti keuangan, manufaktur, farmasi dll. Selain itu, juga terdapat fitur “Lokasi Populer” yang akan merekomendasikan lowongan pekerjaan sesuai lokasi yang Kamu inginkan.
6. JobsDB.com
Situs yang dikembangkan di Hongkong ini juga menawarkan berbagai kategori pekerjaan. Situs ini sudah berdiri sejak 1998 dan menjadi website pencari kerja terfavorit. Silakan daftar di situs ini jika tertarik untuk melamar pekerjaan berdasarkan lokasi pekerjaan, industri dan besaran gaji yang diinginkan.
7. Loker.id
Loker.id telah berdiri sejak 2007 di Indonesia. Situs ini dikembangkan dengan tujuan untuk mempermudah pencari kerja dalam menemukan pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang pendidikan dan passion.
8. Urbanhire
Situs Urbanhire merupakan salah satu situs lowongan kerja buatan Indonesia. Sisi menarik dari situs ini adalah para pencari kerja dapat menemukan pekerjaan dari beberapa situs sekaligus. Situs ini juga tersedia dalam bahasa Inggris. Kelebihan lain dari situs ini adalah tersedianya beberapa artikel tips yang dapat meningkatkan skill-mu atau pengetahuan tentang dunia kerja.
9. Qerja
Situs bagi para pencari kerja yang satu ini cocok buat Kamu yang sering penasaran dengan gaji yang akan didapatkan. Situs ini menyediakan review perusahaan dan informasi gaji yang akurat dan tentunya terpercaya. Situs ini juga menyediakan training bagi anggotanya.
10. Jobs.id
Website Jobs.id adalah situs lowongan kerja yang bekerja sama dengan Kementerian Ketenagakerjaan Indonesia. Kamu cukup memasukkan kata kunci pekerjaan yang dicari, maka akan muncul beberapa rekomendasi perusahaan dari seluruh Indonesia.
Itulah 10 situs lowongan mencari kerja yang bisa dicoba. Sebelum melamar pekerjaan, buatlah CV yang menarik agar dilirik oleh perusahaan. Bacalah setiap lowongan pekerjaan dengan teliti sebelum men-submit data diri Kamu. Selamat mencoba!