Netflix saat ini menjadi platform streaming film dan series yang banyak diminati. Platform ini memiliki berbagai pilihan film dan series berkualitas, khususnya film dan series original yang dimiliki oleh Netflix. Buat Anda yang sedang mencari hiburan, film dan series Netflix di tahun 2022 bisa menjadi pilihan.
Apa saja rekomendasi series dan film Netflix yang bisa menjadi pilihan di tahun 2022? Berikut penjelasan lengkapnya untuk Anda:
1. Inventing Anna
Rekomendasi serial film Netflix di tahun 2022 yang pertama adalah Inventing Anna. Series dengan jumlah 9 episode ini menceritakan tentang Anna Delvey atau Anna Sorokin (diperankan Julia Garner), seorang narapidana dengan kasus penipuan. Vivian, jurnalis di sebuah majalah di New York yang sedang hamil ingin mengungkap kisah Anna dan menjadikannya terkenal.
Inventing Anna menyuguhkan cerita dengan alur maju mundur, yakni dari cerita-cerita korban yang diwawancarai oleh Vivian. Series yang tayang perdana pada 11 Februari 2022 ini merupakan serial yang diangkat dari kisah nyata.
Baca juga: Situs Nonton Film Online Pengganti IndoXXI
2. All of Us Are Dead
Siapa nih penggemar drama Korea, khususnya yang bertemakan zombie. Setelah terkenal dengan film zombie Train to Busan dan serial zombie Netflix Sweet Home, Netflix Korea kembali mengangkat kisah zombie dengan judul All of Us Are Dead.
Serial ini menceritakan tentang serangan zombie yang terjadi di sebuah sekolah di Kota Hyosan. Ini berawal dari penilitian seorang guru di sekolah tersebut. Virus zombie ini semakin menyebar setelah murid yang terinfeksi dibawa ke rumah sakit. Dengan situasi yang sangat mencekam ini, murid SMA tersebut berusaha menyelamatkan diri.
3. The Tinder Swindler
Buat Anda pecinta film documenter, Anda wajib menonton film documenter original dari Netflix yang berjudul The Tinder Swindler. Film documenter ini menceritakan tentang Simon yang menipu perempuan-perempuan dan mendapatkan keuntungan hingga jutaan dollar.
Tidak hanya menipu sebagai kekasih para korban, Simon juga menipu perempuan yang menganggapnya sebagai sahabat. Hingga saat ini Simon masih bebas karena ia tidak mendapatkan hukuman penjara atas kejahatan yang telah dilakukannya.
4. Love and Leashes
Love and Leashes merupakan film original Netflix dari Korea dengan genre romance. Film yang menghadirkan Seohyun SNSD dan Lee Jun-young sebagai pemeran utamanya ini menceritakan tentang dua pegawai kantoran yang memiliki nama mirip yakni Jung Ji-woo (Seohyun) dan Jung Ji-hoo (Lee Jun-young). Hubungan mereka dimulai ketika tanpa sengaja Jung Ji-woo menerima paket yang sebenarnya milik Ji-hoo.
Karena kejadian itu, Ji-woo mengetahui rahasia Jung Ji-hoo, yakni Jung Ji-hoo yang memiliki BDSM. Setelah mengetahui rahasia tersebut, Jung Ji-hoo menawarkan Ji-woo menjalin hubungan dominan-submisif dengannya.
5. The Pirates
Selain Love and Leashes, Netflix Korea juga memiliki film terbaru di tahun 2022 yakni The Pirates: The Last Royal Treasure. Film ini dibintangi oleh Han Hyo-joo, Oh Se-hun, Lee Kwang-soo, Chae Soo-bin, Kang Ha-neul hingga Kwon Sang-woo. Pada awalnya film ini tayang di bioskop Korea, namun saat ini Anda dapat menikmati film The Pirates: The Last Royal Treasure di Netflix.
6. Bridgerton Season 2
Buat Anda penonton Bridgeton Season 1, Anda bisa menikmati sekuel kedua dari series ini. Bridgeton menceritakan tentang perjodohan di kalangan bangsawan Inggris. Serial ini diangkat dari novel Julia Quinn. Anda dapat menikmati Bridgerton Season 2 ini mulai 25 Maret 2022.
Baca juga: 10 Film Netflix Terbaik 2020
Maucash adalah fintech P2P yang menyediakan layanan pinjaman tanpa jaminan dengan limit hingga Rp 15.000.000. Pinjaman cair cepat hanya butuh KTP saja! Ajukan limit sekarang dengan klik link berikut Pinjam dana di Maucash